Jadi Pengawas Ujian Akhir Sekolah

Mulai hari Senin ini 8 April 2013, di sekolah SLB Negeri Ungaran mulai dilaksanakan Ujian Akhir Sekolah (UAS) untuk kelas 6 SDLB Jurusan Tuna Rungu (B) dan Tuna Grahita Sedang (C1) serta untuk kelas III SMPLB Jurusan Tuna Grahita Ringan (C) dan Tuna Grahita Sedang (C1). Ujian akan dilaksanakan selama empat hari kemduian akan dilanjut dengan ujian praktek mulai hari Jum'at sampai hari Selasa Minggu depan.


Aku dalam ujian tahun ini menjadi panitia jenjang SD menjadi sekretaris, semua berkas dan administrasi untuk ujian telah aku selesaikan pada minggu yang lalu sehingga pada saat ujian ini tinggal pelaksanaan. Disamping jadi panitia, aku juga kebagian untuk menjadi pengawas ujian di jenjang SMPnya, istilahnya adalah pengawas silang namun di sekolah sendiri. hehhehehehe
 
Ujian, gambar ambil disini
Saat hari pertama ujian jenjang SMPLB N Ungaran adalah mata pelajaran  Bahasa Indonesia dan juga mata pelajaran Agama. Karena aku mengajar mapel agama, maka peserta ujian jelas saja langsung pada cerewet, tanya ini, tanya itu, tanya soal, tanya jawaban. Namanya juga anak-anak SLB, jadi ya sedikit banyak aku akhirnya juga ngasih petunjuk, itu saja mereka tetap mengeluh, mereka berkata "sulit pak, pie gak mudeng" dan sebagainya,..pinginnya mereka langsung di kasih jawabannya.

Untung saja aku mengawasi di bagian anak Tuna Grahita Ringan (C) yang rata-rata anaknya sudah lancar membaca, kalau jadi pengawas di bagian C1, maka tugas berat, karena harus membacakan soal dan juga harus bantu jawabnya, alias yang ujian bukan siswanya tapi gurunya hehehehhee. Inilah warna-warni ujian di SLB, mau ujian biasa (semesetran) ataupun ujian yang levelnya nasional, tetap saja, gurunya yang akhirnya mumet harus mengerjakan.

Post a Comment