Dikunjungi Blogger Banjarnegara, Dapat Salak 1 Kardus

Kemarin sore (Sabtu, 16 Maret 2013) saya sekeluarga kedatangan tamu penting, teman, sahabat dan saudara jauh yang datang dari lereng pegunungan Dieng. Sebenarnya kedatangannya ke Semarang sudah lama di rencanakan, tapi mungkin karena belum ada waktu karena kesibukannya yang berjibun di daerah asalnya sehingga menyebabkan keinginannya untuki berkunjung ke Semarang sering tertunda. Meskipun  sebenarnya teman tersebut sudah pernah main di rumah mertua di Kesesi Pekalongan kurang lebih satu tahun yang lalu.


Yaa, blogger asal Banjarnegara yang memiliki akun blog Langkah  Baruku dan merupakan salah satu seleb di Warung Blogger, kemarin sore berkenan bertandang dirumah kontrakan kami di daerah Ngaliyan Semarang. Katanya sih dia sebenarnya berangkat dari rumah pagi sekitar jam 07.00 WIB, karena kelamaan nunggu yang jemput (Bus Jurusan Semarang) hehehhe, akhirnya nyampe semarang juga menjelang sore hari. Bahkan datang ke kontrakan juga sudah sore.
Salak

Jauh-jauh dari kota yang terekenal dengan "Dawet Ayu" mbak Idah membawa oleh-oleh berupa sekardus salak. Mungkin karena sering kutanyakan kalau main ke Semarang harus bawa salak 2 karung, makanya ketika main kemarin ia tak lupa membawa pesenanku berupa salak tapi bukan dua karung melainkan 1 kerdus. Kalau bawa 2 karung mahhh mau tak jual lagi di Semarang hahahahaha...selain bawa salak, terenyata dia juga membawa hadiah berupa buku dan tempat maem buat si kecil Noofa, hadiah buat aku karena menjadi salah satu pemenang saat ia mengadakan Giveaway beberapa waktu yang lalu.

Makasih mbak Idah atas kunjungannya dan makasih juga telah dibawakan oleh-oleh khas Banjarnegara berupa Salak dari kebun sendiri. Kapan-kapan kalau ada waktu dan rejeki kami sekeluarga insyaallah akan gantian dolan ke Banjarnegara untuk merampok salaknya hahahahahahaha...

Katanya istri, hari ini mbak Idah mau langsung balik lagi ke Banjarnegara, kami sekeluarga tidak bisa membawakan oleh-oleh apa-apa, hanya doa semoga dalam perjalanan diberikan kemudahan dan kelancaran serta sampai dirumah bisa kembali berkumpul dengan keluarga, amien...

Post a Comment